Bacaan Alkitab : Daniel 1 : 1-2
Nats: “Tuhan menyerahkan Yoyakhim, raja Yehuda, dan sebagian dari perkakas-perkakasnya di rumah Allah ke dalam tangannya.” (Daniel 1:2a)
Badu diberitahu ibu untuk selalu membuang sampah di keranjang sampah yang sudah disiapkan. Hal itu baik dilakukan supaya rumah tetap bersih. Suatu hari, seusai makan buah pisang, Badu malas beranjak dari tempat duduknya. Ia letakkan saja kulit buah pisang di sampingnya sambil menonton acara TV kesukaannya. Setelah cukup lama, tiba tiba ia ingin buang air kecil dan segera ia berlari. Tanpa sadar, ia menginjak kulit pisang dan bruakkk… terpelesetlah Badu. Badu meringis sambil menyadari kesalahannya tidak menaati nasehat ibu.
Teman-teman, pernahkah kalian menerima akibat dari sebuah ketidak-taatan? Melalui bacaan kita hari ini, kita belajar tentang Yoyakim. Dia adalah anak raja Yosia. Dimasa pemerintahannya, ia bukanlah raja yang baik sebab ia melakukan apa yang jahat dihadapan Tuhan. Pada tahun ketiga pemerintahannya, Raja Nebukadnezar mengepung kota Yerusalem dan Tuhan menyerahkan Yoyakhim. Nebukadnezar juga merampok atau menjarah perkakas di rumah Allah untuk dibawa ke tanah Sinear. Semua itu adalah akibat dari ketidaktaatannya. Sama seperti Badu yang terjatuh karena ketidak-taannya pada nasehat ibunya.
Aktivitas: Tulislah nasehat apa saja yang telah kamu terima dalam minggu ini. Nasehat manakah yang sudah kamu lakukan? Nasehat mana pula yang belum kamu lakukan?
Doa: Tuhan, ajarkan aku menaati FirmanMu dan melakukannya, Amin.