Bacaan:Lukas 5:17-26
Nats: Lalu datanglah beberapa orang mengusung seorang lumpuh di atas tempat tidur; mereka berusaha membawa dia masuk dan meletakkannya di hadapan Yesus (Lukas 5:18)
Wah….ramai banget. Ada banyak orang di dalam rumah itu. Mereka berasal dari berbagai tempat. Ada yang dari Galilea. Ada yang dari Yudea. Dan ada pula yang dari Yerusalem. Kira-kira apa yang terjadi ya kok rumah itu penuh dengan orang banyak?
Ternyata….di rumah itu sedang ada Yesus. Orang banyak ingin disembuhkan oleh Yesus. Orang banyak itu sudah mendengar bahwa Yesus mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit. Si lumpuh mendengar bahwa Yesus ada di kora mereka dan ia ingin disembuhkan oleh Yesus, tetapi sayang ia tidak bisa berjalan.
Untungnya ia mempunyai teman-teman yang baik. Teman-teman si lumpuh itu membawanya ke atap rumah ketika tidak ada jalan untuk berjumpa Yesus. Dan….akhirnya si lumpuh itu bisa berjalan berkat kebaikan teman-temannya.
Ehm…saya mau bertanya nich. Kebaikan apa yang telah kamu lakukan sepanjang hari ini? Coba kamu tuliskan di selembar kertas seperti di bawah ini ya:
____________________________________________________
____________________________________________________
____________________________________________________
____________________________________________________
____________________________________________________
Doaku: Ya Tuhan Yesus, ajarlah aku untuk ringan tangan menolong orang yang membutuhkan bantuan, Amin