Bacaan: 2 Samuel 9:1-13
Nats: Kemudian berkatalah Daud kepadanya: “Janganlah takut, sebab aku pasti akan menunjukkan kasihku kepadamu oleh karena Yonatan, ayahmu; aku akan mengembalikan kepadamu segala ladang Saul, nenekmu, dan engkau akan tetap makan sehidangan dengan aku.” (2 Samuel 9:7)
Meskipun Yonatan, sahabat Daud, telah meninggal, tetapi kasihnya kepada Yonatan tidak pernah luntur. Hal ini ditunjukkannya dengan mencari keluarga Yonatan.
Atas info dari Ziba, pelayan Mefiboset, akhirnya Daud menemukan keluarga Yonatan. Salah satu bentuk kebaikan Daud kepada Yonatan adalah mengundang Mefiboset untuk makan bersama dengannya.
Mendatar :
1. Anak Mefiboset
4. Ayah Mefiboset
Menurun :
- Cucu Saul
- Hamba Mefiboset
- Kakek Mefiboset
Doaku: Tuhan Yesus, aku berdoa untuk orang-orang yang kehilangan keluarga yang dicintainya dan mereka masih bersedih sampai sekarang. Kiranya Tuhan memberi penghiburan bagi mereka, Amin.