Pasti Berguna Renungan Harian Anak 27 Oktober 2020

27 October 2020

Bacaan Alkitab : Mikha 5:1-5
Nats: “Tetapi engkau, hai Betlehem Efrata, hai yang terkecil di antara kaum-kaum Yehuda, dari padamu akan bangkit bagi-Ku seorang yang akan memerintah Israel, yang permulaannya sudah sejak purbakala, sejak dahulu kala.” (Mikha 5:1)

Pada suatu siang, seekor tikus berlari kencang karena dikejar oleh seekor kucing. Tanda disadarinya, tubuh tikus menabrak singa yang sedang tidur. Singa terbangun karena terkejut. Sebelum singa mengeluarkan kata-kata, si tikus berkata, “Maafkan aku teman. Aku tidak bermaksud mengganggu tidurmu. Aku sedang menghindari kejaran kucing. Maukah engkau menolongku agar kucing tidak memakanku”. Singa kasihan melihat wajah si tikus, akhirnya singa mengijinkan tikus tidur di dekat singa.

Ketika kucing melihat tikus berada di dekat singa yang sedang tidur, maka kucing tidak berani menganggu tikus. Setelah kucing menjauh, tikus bertima kasih pada singa dan berjanji akan menolong singa jika singa dalam keadaan yang buruk. Mendengar perkataan tikus, singa tertawa keras sambil berkata, “Tikus…tikus…. tubuhmu kecil kok mau menolong”. Tetapi tikus tidak menghiraukan perkataan singa. Dia berjanji pada dirinya sendiri bahwa ia akan menolong singa jika membutuhkan bantuan.

Waktu berlalu. Pada suatu hari singa berjalan di tengah hutan. Tanpa diketahuinya, ada jaring yang ditutupi dedaunan. Singa masuk ke jaring itu. Ia tidak bisa keluar dari jaring itu. Sambil meraung, singa berusaha keluar dari jaring itu.

Tidak jauh dari tempat singa masuk jaring, tikus sedang mencari makan dan ia mendengar jeritan singa mengaum, maka dengan segera tikus mencari sumber suara itu. Ketika dilihatnya singa tergantung di atas pohon, maka tikus segera naik dan menggigit tali. Akhirnya singa terbebas dari jeratan jaring itu. Singa berterima kasih pada tikus yang tubuhnya kecil dan pernah diremehkannya.

Teman-teman….melalui cerita di atas kita dapat belajar bahwa jangan merasa malu jika kamu diremehkan karena bertubuh kecil. Meskipun tubuhmu kecil pasti ada manfaatnya suatu hari, karena Tuhan menciptakan segala sesuatu pasti berguna bagi orang lain. Semangat yach…..

Doa: “Tuhan Yesus, pakailah aku untuk menjadi alat kemuliaan-Mu meskipun tubuh kecil, Amin.

Renungan Harian

Renungan Harian Anak