Bacaan Alkitab: 2 Raja-Raja 5 : 8 – 14
Nats: Maka turunlah ia membenamkan dirinya tujuh kali dalam sungai Yordan, sesuai dengan perkataan abdi Allah itu. Lalu pulihlah tubuhnya kembali seperti tubuh seorang anak dan ia menjadi tahir. (2 Raja-Raja 5:14)
Ria sedang mengerjakan PR bahasa Inggris. Sayangnya ada soal yang sulit. Ria minta ibunya untuk menolongnya. Ria pikir, ibunya akan membantu dengan memberikan jawabannya. Ternyata, ibunya duduk menemani dan memberinya kamus. Ibu meminta Ria mencarinya di kamus. Awalnya Ria merasa sebal, tetapi setelah beberapa saat Ria senang karena malah bisa menemukan banyak kata-kata baru.
Begitu pun yang dirasakan Naaman saat disuruh Elisa mandi tujuh kali dalam sungai Yordan agar ia sembuh. Awalnya Namaan menolak, tetapi atas saran para prajuritnya, akhirnya Namaan mengikuti perintah Elisa.Ternyata Tuhan menolong dengan cara yang berbeda dari yang kita pikirkan.
Doa: “Tuhan, terima kasih telah menolongku dengan banyak cara Amin”