Kabar Baik. Renungan Harian Anak 15 Juni 2020

15 June 2020

Bacaan Alkitab : Yesaya 61:1-3
Nats: “Ia telah mengutus aku untuk menyampaikan kabar baik kepada orang-orang sengsara, dan merawat orang-orang yang remuk hati, untuk memberitakan pembebasan kepada orang-orang tawanan” (  Yesaya 61: 1)

Di suatu pagi adik Anto, Anti, mendadak sakit perut. Karena sakitnya  tak tertahan, Anti  harus di rumah sakit. Anto tidak ikut bersama orang tuanya mengantar Anti ke rumah sakit, ia harus menemani nenek di rumah. Anto gelisah menunggu kabar adiknya dari orang tuanya. Setelah menunggu hampir satu harian, Anto mendapat telepon dari bapak dan menyampaikan berita bahwa Anti kondisinya sudah membaik dan besuk pagi boleh pulang dari rumah sakit.

Mendengar kabar adiknya dalam keadaan baik-baik, betapa senang hati Anto. Itulah kabar yang ditunggu-tunggu. Anto bernyanyi-nyanyi sambil berlocat-loncat karena hatinya sangat gembira. Besuk adiknya bisa pulang dan mereka bisa bermain bersama-sama  kembali.

Teman-teman, Seperti bapak yang mneyampaikan kabar baik kepada Anto, demikian juga Tuhan menyampaikan kabar baik melalui nabi Yesaya kepada orang yang sengsara, orang yang bersedih karena kehilangan harapan dan orang hidup menderita,  Karena orang-orang seperti ini membutuhkan pertolongan.

Sama seperti nabi Yesaya yang dipakai Tuhan untuk menyampaikan kabar baik pada orang-orang yang membutuhkan pertolongan, kita hendaknya juga bersedia menjadi alat Tuhan untuk menyampaikan kabar baik yaitu kabar sukacita kepada teman-teman yang bersedih, yang sudah membuat kenakalan dan suka mengejek teman lainnya agar mereka hidupnya lebih baik dan penuh sukacita.

Doa: “Tuhan mampukanku jadi alatMu, mewartakan FirmanMu, Amin”

Renungan Harian

Renungan Harian Anak