Aku Suka Berbuat Baik Tuntunan Ibadah Anak Balita 18 Februari 2018

13 February 2018

Bacaan: Yesaya 58:3-12
Tahun Gerejawi: Pra Paskah I
Tema: Puasa
Tujuan: Anak dapat mengulang penjelasan Pamong arti Puasa
Lagu Tema: Mentega dan Roti

Penjelasan Teks: (Untuk Pamong)
Puasa tidak hanya dilakukan di zaman sekarang saja tetapi sudah ada dalam Perjanjian Lama di mana umat Israel biasa berpuasa seminggu 2 (dua) kali, yakni pada hari Senin dan hari Kamis. Hal ini sudah menjadi kebiasaan dan merupakan pekerjaan rutin dimasa mereka itu dalam kekuatan iman.

Untuk mencari jalan Tuhan, selain melalui kebenaran Firman Tuhan juga perlu disertai doa dan puasa dengan sungguh-sungguh serta sukacita bukan dengan bersungut-sungut. Dan yang menjadi kebiasaan orang-orang Israel ketika berpuasa adalah kepalanya ditundukkan sampai ke bumi. Sepertinya apa yang dilakukan oleh bangsa Israel, hal yang baik. Disisi lain, mereka merasa doanya selama ini belum dijawab oleh Allah. Yang menjadi persoalan, ketika melakukan puasa, mereka masih saja bersungut-sungut bahkan masih saja berkelahi, mengolok-olok orang lain, mudah marah, dll. Padahal, penting yang juga perlu dilakukan adalah melakukan hal yang baik (Lih.ayat 6-7).

Persiapan Cerita :

  1. Pamong dapat menyiapkan gambar pengemis
  2. Pamong dapat menyiapkan gambar untuk aktivitas dan spidol/pensil warna.

Contoh Cerita: (Untuk Anak-anak)
Adik-adik yang dikasihi Tuhan,
Siapa yang pernah lihat pengemis? Kadang pengemis mengatakan: “Bu/Dek, minta uangnya sudah 2 hari ini tidak makan?” Sebenarnya memang kasihan, karena tidak punya uang, mereka mungkin memang tidak bisa makan. Coba dibandingkan dengan kita dan hitung dalam sehari, kita makan berapa kali ya? (makan pagi, makan siang, makan malam) Kita makan setiap hari supaya apa sih? (supaya kita kuat dalam beraktivitas dan sehat). Pernah tidak ya, dalam satu hari kita tidak makan dan minum? Kalau kita sehari tidak makan dan minum badan kita kuat apa lemas ya? Apa lagi jika kita tidak makan dan minum selama beberapa hari.

Adik-adik, pernah dengar kata “puasa”? biasanya memang, ketika puasa, saudara-saudara kita tidak makan dan minum dalam satu hari dan dilakukan selama satu bulan. Nah, ternyata, puasa ini sudah ada ketika zaman Bangsa Israel, diadakan seminggu 2 kali yaitu senin dan kamis, tidak setiap hari.

Nah, adik-adik yang dikasihi Tuhan,
Puasa itu bukan hanya tidak makan dan minum saja tetapi juga harus bisa bersikap baik, ini yang penting. Misalnya, mulut tidak untuk mengejek, memarahi, “misuh” tapi mulut untuk berbicara yang baik, untuk mengucapkan terima kasih, minta tolong dan mengucapkan maaf kalau salah. Tangan tidak untuk memukul, mendorong teman, mencuri/mengambil barang teman tapi tangan untuk menolong. Jadi, jangan lupa untuk berbaik baik, ya, bisa juga dengan cara berbagi. Misalnya: Kalau adik-adik ke sekolah bawa 3 pensil, dan temannya lupa tidak bawa, ya temannya diberi pinjaman pensil (atau bisa menggunakan contoh yang lain). Karena berbagi itu menunjukkan kita sayang kepada saudara, teman, dll tapi juga sayang kepada Tuhan Yesus.

Lagu: Mentega dan Roti

Verse 1 :
Kau temanku, ku temanmu
Kita selalu bersama
Seperti mentega dengan roti
Kau temanku, ku temanmu
Kita selalu bersama
Seperti celana dengan baju

Chorus :
Ku akan selalu mendukungmu
Mendorongmu terus maju
Dan bila kau sedih
Ku akan selalu mendoakanmu
Dalam Tuhan

Verse 2 :
Kau temanku, ku temanmu
Kita selalu bersama
Seperti mentega dengan roti
Seperti celana dengan baju

Aktivitas: Pamong menyiapkan gambar yang menunjukkan anak-anak berbagi dengan temannya.

Renungan Harian

Renungan Harian Anak