Bacaan Alkitab : Zakharia 1: 18-21
Nats: Aku melayangkan mataku dan melihat : tampak empat tanduk (Zakharia 1:18)
Cara Tuhan berbicara pada para nabi pada zaman dahulu berbeda-beda. Pada bacaan kita hari ini, cara Tuhan berbicara pada Zakharia dengan cara mengajak Zakharia untuk melihat apa yang akan terjadi pada masa depan pada bangsa Israel dan Yehuda.
Lalu, apa yang dilihat oleh Zakharia? Yach…..Zakharia melihat ada 4 tanduk. Empat tanduk itu mewakili bangsa-bangsa lain yang akan menyerang bangsa Israel dan Yehuda sehingga bangsa Israel dan Yehuda menjadi tersebar ke mana-mana. Mengapa Tuhan membuat bangsa Israel dan Yehuda tersebar ke mana-mana? Hal ini terjadi jika bangsa Israel dan Yehuda melakukan apa yang jahat di mata Tuhan.
Teman-teman…..kita tidak tahu apa yang terjadi pada diri kita di masa depan sebab Tuhan tidak memberi penglihatan pada kita seperti Tuhan memberi penglihatan pada Zakharia apa yang terjadi pada bangsa Israel dan Yehuda di masa depan. Tetapi, yang bisa kita lakukan di masa sekarang adalah melakukan kebaikan pada siapa saja, tanpa pilih-pilih sebab Tuhan senang melihat anak-anak-Nya melakukan kebaikan.
Aktivitas: Jika Tuhan mengijinkan hidup di masa depan, kira-kira kamu bercita-cita menjadi apa? Gambarlah cita-citamu semampumu dan doakanlah agar Tuhan memberkati cita-citamu.
Doa: “Tuhan Yesus, hidupku ada di tangan-Mu. Aku yakin bahwa Engkau untuk merancangkan yang terbaik untukku, Amin.”