Bacaan: 1 Samuel 20:1-42
Nats: Dan Yonatan menyuruh Daud sekali lagi bersumpah demi kasihnya kepadanya, sebab ia mengasihi Daud seperti dirinya sendiri (1 Samuel 20:17).
Yonatan adalah sahabat Daud, namun Yonatan juga putra dari Raja Saul. Karena Daud diberkati Tuhan dan menang atas pertempuran yang dipimpinnya. Saul menjadi iri dan membenci Daud. Berulangkali Saul hendak mencelakainya, namun Yonatan selalu tahu rencana buruk ayahnya. Lalu Yonatan memberitahukan kepada Daud sehingga Daud bisa lari dan terhindari dari celaka.
Apakah teman-teman memiliki kasih seperti kasih milik Yonatan? Kasih kepada sahabat itu bermacam-macam bentuknya. Tidak hanya sekedar bermain bersama, tapi juga berbagi cerita dan membantunya melewati masalah. Kalau teman-teman ingin meniru jejak Yonatan, mintalah bimbingan dari Tuhan. Menjadi sahabat yang penuh kasih itu punya tanggung jawab besar namun sekaligus indah. Rasakanlah kehangatan dan keindahan kasih seorang sahabat sebaik Yonatan.Doaku: Tuhan Yesus yang penuh kasih, bimbing aku menjadi sahabat yang baik bagi temanku, terimakasih untuk semua penyertaanMu ya Tuhan, amin.