Hai Filemon! Renungan Harian Anak 30 Desember 2019

30 December 2019

Bacaan Alkitab: Filemon 1: 1-7
Nats: Dari kasihmu sudah kuperoleh kegembiraan besar dan kekuatan, sebab hati orang-orang kudus telah kauhiburkan, saudaraku. (Filemon 1:7)

Tokoh kita hari ini adalah Filemon. Dalam bahasa Yunani, Filemon berarti yang mengasihi. Ia berasal dari Kolose. Istrinya bernama Apfia. Ia adalah orang kaya yang memiliki banyak budak.

Teman-teman, kitab Filemon ini hanya berisi 1 pasal saja dan terdiri dari 25 ayat. Kitab Filemon ini satu-satunya kitab yang paling pendek di seluruh Alkitab baik di Perjanjian Lama maupun di Perjanjian Baru.

Rupanya Rasul Paulus memuji Filemon karena Filemon adalah seorang yang murah hati. Meskipun ia seorang kaya, tetapi Filemon tidak pelit dan sombong. Ia mau membantu siapa saja yang membutuhkan pertolongan dengan kekayaan yang dia punyai.

Hafalkan ayat di bawah ini. Caranya dengan menghilangkan huruf X dan Z:

HZEZXNXDXAZZKZLZZAZH KXZAZMXZU MZZUXRZAXH HZXAXTXI, SZXAXXMZXA SXEZPXXEZRXZTXZI BZXAXPXAZZMZU AZXDXXAXZLXAXH MZXUXXRZZAXZH HXAXXTZZI LXUZKXAZS 6:36

Doa:Bapa tolong aku untuk menjadi orang yang murah hati, Amin.

 

 

 

Renungan Harian

Renungan Harian Anak