Mengucap Syukur Atas Berkat Tuhan Renungan Harian Anak 21 Februari 2020

21 February 2020

Bacaan Alkitab: 1 Tawarikh 17:16-27
Nats: Lalu masuklah raja Daud ke dalam, kemudian duduklah ia di hadapan Tuhan sambil berkata, “siapakah aku ini ya Tuhan Allah, dan siapakah keluargaku, sehingga Engkau membawa aku sampai sedemikian ini?”(1 Tawarikh 17:16)

 Bacaan Alkitab hari ini bercerita tentang doa syukur Daud. Daud bersyukur kepada Tuhan karena selalu menyertainya dan keluarganya. Seperrti Tuhan menyertai Daud dan keluarganya, tentu Tuhan juga menyertaimu dan keluargamu. Oleh sebab itu kita perlu bersyukur.

Ada beberapa contoh cara bagaimana mengucap syukur yang baik. Simak ya:

  1. Ketika beribadah, baik di gereja atau di rumah, renungkan Firman Tuhan dengan baik, lalu berdoa dan menyanyikan pujian dengan sepenuh hati.
  2. Ketika bangun pagi, berdoalah terlebih dulu sebelum melakukan kegiatanmu. Lalu berangkatlah sekolah dengan penuh semangat dan belajar dengan baik.
  3. Tersenyum kepada setiap orang yang kamu jumpai. Kalau kamu tersenyum, akan memberikan suasana yang menyenangkan bagi sekitarmu.
  4. Membersihkan lingkungan, merawat tanaman dan hewan peliharaan itu termasuk mensyukuri berkat Tuhan lho teman-teman!

Aktivitas: Nah…sekarang ayo kita mengingat-ngingat apa yang sudah kita lakukan sepanjang hari ini sebagai ucapan syukur kita kepada Tuhan. Tulislah pada selembar kertas.

Doa: Tuhan Yesus yang baik, sertai aku mengisi hariku dengan banyak kebaikan sebagai ungkapan syukurku kepada-Mu, Amin.

Memberi senyum terbaik pasda siapapun bukan hal yang susah. Maka lakukanlah!!!

Renungan Harian

Renungan Harian Anak