Bacaan: Lukas 23:18-25
Nats: Barabas ini dimasukkan ke dalam penjara berhubung dengan suatu pemberontkan yang telah terjadi di dalam kota dan karena pembunuhan (Lukas 23:19)
Barabas adalah seorang pemberontak nasionalis. Ia memberontak dengan melakukan pembunuhan dan pencurian pada jaman pemerintahan Pontius Pilatus. Maksudnya pemberontak nasionalis adalah Barabas seorang Yahudi lalu melakukan perlawanan pada para tentara Romawi karena pada waktu itu Yerusalem sedang dijajah oleh bangsa Romawi.
Bagi bangsa Yahudi, apa yang dilakukan oleh Barabas baik karena ia berani melawan bangsa penjajah. Bisa dikatakan Barabas adalah seorang pahlawan bagi bangsa Yahudi, meskipun cara yang dilakukan oleh Barabas melanggar hukum karena ia melakukan pemberontakan dengan mencuri dan membunuh. Itulah sebabnya para imam meminta agar Barabas dibebaskan daripada membebaskan Yesus, padahal Yesus sama sekali tidak melakukan kejahatan dibandingkan dengan Barabas.
Doaku: Tuhan Yesus, aku ingin belajar melakukan kebenaran dengan cara yang benar bukan dengan cara yang salah, Amin