Saat Tuhan Murka Renungan Harian Anak 18 September 2020

18 September 2020

Bacaan Alkitab : Amos 5 : 18-20
Nats: “Apakah gunanya hari Tuhan itu bagimu.. ” (Amos 5:18)

Teman-teman pernah mendengar lagu “hari ini, hari ini harinya Tuhan.. harinya Tuhan. Mari kita, mari kita bersukaria, bersukaria. Hari ini harinya Tuhan, mari kita bersukaria. Hari ini, hari ini, harinya Tuhan..” Lagu itu mengajak kita bersukaria, karena setiap hari adalah milik Tuhan yang harus disambut dengan gembira.

Namun, tidak demikian bagi bagi bangsa Israel. Dalam bacaan kita hari ini, yang dimaksudkan dengan hari Tuhan adalah hari yang sangat menyedihkan. Mengapa? Karena hari Tuhan itu bangsa Israel mengalami kemalangan terus menerus karena bangsa Israel hidupnya tidak taat pada perintah Tuhan. Itu adalah hari yang gelap dan bukan terang, karena pada saat itu Tuhan murka, Tuhan marah dan kecewa dengan perbuatan jahat manusia. Nah.. pada saat hari Tuhan itu datang, maka manusia tidak bisa mengandalkan dirinya sendiri. Ia sungguh-sungguh membutuhkan Tuhan sumber terang yang dapat mengusir kesedihan mereka.

Yuk teman-teman, kita berusaha melakukan kebaikan setiap hari karena Tuhan sangat mencintai kebaikan. Mari, kita berlaku baik agar tidak membuat Tuhan kecewa.

Aktivitas: Daftarkan perbuatan yang baik dan tidak baik yang kamu lakukan selama seminggu ini. Banyak yang manakah?

Yang membuat Tuhan bahagia Yang membuat  Tuhan kecewa

Doa : “Tuhan yang baik… aku mau melakukan kebaikan setiap waktu. Aku tidak ingin membuat Tuhan kecewa karena aku seringkali gagal berbuat baik. Tolong mampukan aku Tuhan.”

 

 

Renungan Harian

Renungan Harian Anak