Bacaan: Yohanes 6: 16-21
Nats: Jangan takut! Percaya saja. (Markus 5:36)
Hari ini adalah hari ke-3 ujian kenaikan kelas. Semalam ibunya sakit dan dirawat di rumah sakit. Rahel tidak bisa berpikir yang lain kecuali berdoa kepada Tuhan memohon kesembuhan ibunya.
Waktu lembar ulangan dibagikan, Rahel gelisah dan ingin menangis. Aduh, bagaimana kalau dia tidak bisa mengerjakan? Rahel akan membuat ibunya yang sakit bertambah sedih. Lalu dia ingat Firman Tuhan dalam Yohanes 6:16-21. Saat Yesus berjalan di atas air katanya “Aku ini, jangan takut!” lalu Rahel berdoa dan menyerahkan semuanya kepada Tuhan. Ajaib! Rahel perlahan ingat apa yang dipelajari dan diajarkan guru. Puji Tuhan, ujian Rahel lancar.
Pernahkan merasa takut seperti Rahel dan murid Yesus? Coba deh, ganti rasa takutmu dengan kepercayaan bahwa Tuhan Pasti menolong!
Aktivitas: Wah, kalimat-kalimat dibawah ini berantakan! Coba kamu susun lagi menjadi kalimat yang benar.
- Perahu mereka Dia mau menaikkan ke dalam.
- Seketika mereka turun tujui pantai yang sampai ke juga.
Doa: “Tuhan Yesus, aku sering takut dan gelisah. Tolong aku agar berani dan percaya Engkau pasti menolongku. Amin.”