Nyata Tandang Gawe Panduan Pekan Pemuda 2024

10 October 2024

Kita mengetahui bahwa tiba saatnya, pemuda akan masuk dalam pekan pemuda. Pekan Pemuda pada tahun ini memiliki “Nyata Tandang Gawe”. “Nyata” berarti kenyataan, sebuah realita. “Tandang Gawe” berarti pekerjaan atau buah tangan pelayanan. Jadi bisa diartikan bahwa maksud dari tema pekan pemuda 2024 adalah pelayanan yang nyata.

Tema Nyata Tandang Gawe, pelayanan yang nyata pastinya realitas yang tidak bisa dipungkiri dalam tubuh persekutuan pemuda. Teknologi dan pelayanan gereja semakin erat bergandengan dalam realita pelayanan gereja. Pemuda menjadi tulang punggung pelayanan gereja. Pemuda menguasai hampir seluruh perkembangan dan pelayanan multimedia gereja. Namun bukan berarti kenyataan pelayanan ini dapat mengklaim kenyataan itu adalah milik satu-satunya persekutuan pemuda.

Persekutuan pemuda tidak pernah memiliki tujuan untuk persekutuan itu sendiri melainkan untuk kemuliaan nama Tuhan. begitu juga realita pelayanan pemuda dalam gereja tidak pernah untuk kebanggan persekutuan itu sendiri, pastinya untuk kemuliaan nama Tuhan dan pastinya mengalir tidak untuk diri persekutuan itu sendiri.

Nyata Tandang Gawe, sebuah harapan pemuda berpelayanan dan bersekutu bukan untuk dirinya melainkan saling merangkul satu dengan yang lainnya. Ibaratnya, cinta dan kasih tidak pernah memiliki tempat untuk ego pribadi atau sectoral. Cinta dan kasih selalu terlebur untuk yang lainnya, sembari terarah dan terlebur dengan yang lain, cinta dan kasih itu akan membangun cinta dan kasih yang baru.

Panduan Pekan Pemuda 2024 dapat dibaca di bawah ini dan diunduh di sini.

Renungan Harian

Renungan Harian Anak