Sarasehan Musik Gerejawi GKJW Jemaat Probolinggo

14 November 2023

Dalam rangka memeriahkan Bulan Budaya, GKJW Jemaat Probolinggo menyelenggarakan sarasehan musik gerejawi pada Sabtu, 11 November 2023. Adapun narasumber pada sarasehan ini adalah Pdt. Dikky A. Triatmodjo, staf IPTh Balewiyata di bidang Liturgi dan Musik Gerejawi.

Secara khusus, sarasehan ini membahas seputar Kidung Pasamuwan Jawi. Dipaparkan juga bagaimana seharusnya pemusik dan pemandu nyanyian umat -sebagai pastoral musician- membawakan pujian sebagai nyanyian jemaat. Pada kesempatan ini, para pemandu nyanyian umat juga dilatih menjalankan fungsinya untuk menolong umat dalam menyanyi (directing) dan mengembangkan cara membawakan sebuah nyanyian jemaat (enlivening) dalam sebuah ibadah secara kreatif.

Para peserta sangat antusias mengikuti sarasehan dari awal hingga akhir. Banyak yang berharap pada tahun depan diadakan pembinaan lanjutan dalam rangka memberikan penguatan kepada para pemandu nyanyian umat dan pemusik.

Foto dan Berita: Bpk. Budi Kristanto

 

 

Renungan Harian

Renungan Harian Anak