Di tengah masa penghayatan bulan penciptaan dalam kalender Liturgis GKJW, Pelayan Harian Majelis Agung GKJW melangsungkan Ibadah emeritasi bagi Pdt. Evie Claudia Umboh, S.Th., M.Kes. yang dilayani oleh Pdt. dr. Agung Siswanto, M.Th, Sekretaris Umum GKJW.
Ibadah emeritasi tersebut dilangsungkan pada hari Minggu, 19 Januari 2025, bertempat di Kapel IPTh. Balewiyata – Kantor Majelis Agung GKJW dengan dihadiri oleh perwakilan anggota PHMA GKJW, perwakilan warga GKJW Jemaat Babatan, tempat di mana beliau bersama dengan suami ditugaskan untuk melayani, beberapa warga jemaat yang pernah dilayani, serta beberapa tamu undangan khusus lainnya.
Pdt. Evie Claudia Umboh, S.Th., M.Kes. merupakan salah satu pendeta non-struktural GKJW, yang dilahirkan di Banyuwangi pada 17 Desember 1964.
Setelah menuntaskan jenjang pendidikan Strata I teologi di Universitas Kristen Duta Wacana dan menjalani masa vikariat di GKJW Jemaat Malang dan GKJW Jemaat Gedangan , Pdt. Evie ditahbiskan dalam Sidang Majelis Agung yang bertempat di GKJW Jemaat Tempursari pada 26 Juni 1991.
Pdt. Evie kemudian ditugaskan untuk melayani di GKJW Jemaat Kraksaan – Probolinggo (MD Malang III Timur), sampai dengan memutuskan untuk membangun bahtera rumah tangga dengan Pdt. Wolter Kalangi, yang juga merupakan pendeta GKJW.
Didasarkan pada salah satu bacaan leksonari, yaitu Injil Yohanes 2:1-11, Pdt. Evie merefleksikan perjalanan hidup pelayanannya. “Tuhan senantiasa membuatkan anggur baru bagi saya dan memperbarui hidup saya”, kalimat itulah beberapa kali disampaikan di tengah-tengah kotbah untuk menggambarkan betapa baiknya Tuhan dalam kehidupan beliau.
Pdt. Evie menilai bahwa dirinya bukanlah sosok yang sempurna, namun kasih perkenanan Tuhan menyempurnakan dan memanggil untuk menjadi pelayan-Nya. Sebagaimana tertulis dalam bacaan Firman Tuhan, Pdt. Evie ingin selalu memberikan anggur yang terbaik. Beliau meyakini bahwa masa emeritus bukanlah akhir, justru menjadi pintu gerbang yang baru di mana Tuhan akan senantiasa menyediakan kesempatan yang baru bagi dirinya untuk tetap bisa melayani-Nya dalam bentuk dan tempat yang lain.
Momen puncak dari Ibadah emeritasi tersebut adalah dibacakannya Surat Keputusan Emeritasi oleh Wakil Sekretaris Umum, Pdt. Widi Nugroho, S.Si yang diikuti dengan prosesi doa bersama oleh para pendeta yang hadir. Suasana pun diliputi penuh dengan rasa haru dan khidmat.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya dan tertuang dalam Surat Keputusan Emeritasi, meskipun seorang pendeta sudah memasuki masa purna tugas (emeritasi) secara kelembagaan, namun status kependetaannya tetap melekat. Dalam hal ini, Pdt. Em. Evie Claudia Umboh, S.Th., M.Kes masih dapat ikut ambil bagian dalam pelayanan gerejawi, termasuk dalam pelayananan sakramen. Karena masa emeritasi adalah masa bagi seorang pendeta dilepaskan dari jabatan struktural, namun tetap memiliki peran sebagai pendeta fungsional. Hal ini sesuai dengan Tata dan Pranata GKJW tentang jabatan-jabatan khusus.
Video Ibadah Emeritasi Pdt. Evie Claudia Umboh dapat diikuti dibawah ini