Bacaan Alkitab: Maleakhi 4:1-6
Nats: “Maka ia akan membuat bapa-bapa berbalik kepada anak-anaknya dan hati anak-anak kepada bapa-bapanya supaya jangan Aku datang memukul bumi sehingga musnah.” (maleakhi 4:6)
Teman-teman, apakah gunanya lem? Yach…betul. Lem berguna untuk merekatkan benda yang pecah atau retak agar menjadi satu, seperti kertas, kayu dan kaca.
Lalu apa yang merekatkan sebuah keluarga sehingga keluarga itu tetap utuh dan harmonis? Jawablah pertanyaan tersebut dengan menyusun huruf-huruf yang berantakan di bawah ini :
A – N – I -T – C
Yach betul. Cintalah yang merekatkan manusia dengan Tuhan. Karena cinta Tuhan yang sangat besar, maka Ia mengutus Yesus untuk menebus dosa manusia. Kekuatan cinta sungguh luar biasa. Cinta mampu melunturkan kemarahan. Cinta mampu memaafkan. Cinta mampu menyatukan orang yang sedang bertengkar.
Cinta Tuhan diajarkan pada manusia sejak dunia diciptakan, agar manusia tahu bahwa Tuhan itu penuh cinta dan kita hidup dalam cinta. Yuk….kita saling mencintai ya. Jangan mudah bertengkar. Tuhan tidak senang lho…..
Aktivitas: Carilah persamaaan kata (sinonim) dari kata “Cinta”.
Doa: “Tuhan Yesus, terima kasih Engkau mengingatkan aku untuk selalu mencintai orang tua dan saudara, Amin“.